HARI AIR SEDUNIA

Bookmark and Share


Air dan kehidupan memang tidak bisa dipisahkan, karena tanpa air kehidupan tidak akan ada. Lihat saja sendiri, betapa Planet Bumi yang kita tempati hingga sekarang ini, sebenarnya penuh air.
Bumi kita yang bulat Permukaan ini pada dasarnya  71% merupakan air, makanya ketika kita melihat bumi dari luar angkasa, bumi terlihat berwana biru. 96% air di bumi ini bersifat asin sebagai air laut, sedangkan sisanya sekitar 4% yang bersifat tawar. Kurang dari 3% berwujud salju dan es, sedangkan 1% lainnya sebagai besar air tanah itu yg umumnya digunakan untuk mandi dll, dan sisanya kurang dari 0,1% sebagai air permukaan (sungai dan danau), yg berada di biosfer dan atmosfer (sumber Wikipedia  http://id.wikipedia.org/wiki/Air).
Postingan ini dipersembahkan untuk mengingatkan kepada kita semua bahwa begitu pentingnya peranan air dalam kehidupan.
Tidak lama lagi Seluruh bangsa didunia sebagai anggota PBB (internasional) akan segera memperingati hari Air sedunia. Peringatan hari Air sedunia Tahun 2013 ini sepertinya akan menyoroti sejarah inisiatif kerjasama air secara internasional yang sukses, serta mengidentifikasi isu-isu tentang semangat pendidikan air, diplomasi air, pengelolaan air lintas batas, kerjasama pembiayaan, nasional/ kerangka kerja hukum internasional, dan akan berhubungan dengan Tujuan Pembangunan yang berkelanjutan.



Disini Sudah jelas bahwa Air sebagai sumber Kehidupan memiliki peranan yg sangat penting. Mengingat pentingnya fungsi dan peranan air tersebut, maka pada sidang umum PBB yang ke 47  pada tanggal 22 desember 1992 telah diadakan resolusi nomor 147/1993 sebagai agenda 21 dan telah menjadi ketetapan agar setiap tanggal 22 maret ditetapkan sebagai Hari Air Sedunia, yang mulai diperingati sejak tahun 1993. Peringatan Hari Air sedunia (World Water Day) ini akan dilakukan oleh berbagai negara sebagai anggota internasional.

Peringatan Hari Air sedunia yang jatuh pada pada tanggal 22 Maret 2013 dengan tema "Kerjasama Air Internasional", (Resolusi A/RES/65/154). Kerjasama Internasional ini adalah untuk meningkatkan kesadaran, dalam rangka memanfaatkan potensi sumberdaya peairan untuk menghadapi tantangan yang dihadapi dalam pengelolaan air. Disamping itu juga akan memberikan kesempatan kepada penduduk dunia untuk memanfaatkan momentum yang diciptakan pada Konferensi PBB tentang Pembangunan dan pemanfaatan Sumberdaya air yang berkelanjutan.

Sehubungan dengan akan diadakannya peringatan hari Air sedunia maka kita tidak bisa meremehkan tentang persoalan air, karena air memang merupakan sumber kehidupan yang amat penting, dan sudah sepantasnya untuk menjadi perhatian kita semua.

Marilah kita semua memanfaatkan sumberdaya air yang ada disekitar kita sebijaksana mungkin, dan hindarilah air dari segala pencemaran.

Demikian sebagai informasi dan salam sukses untuksemua

Sumber:
Dari berbagai sumber

================000==================
Manfaatkan, dan Kelola Air disekitar Kita Secara Arif dan Bijak






{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar